Rabu, 21 Maret 2018

Motherboard lcd mati total



Lampu indikator stby tidak nyala.
Langkah pertama apa yang perlu diperiksa?
  • Tegangan stby….ini bisa diukur pada IR receiver. Tegangan ada yg pakai 3.3v dan ada pula yang pake 5v
  • Tegangan Vcore 1.2v……ini tidak tentu. Kadg tegangn Vcore baru muncul setelah power-on
  • Tegangan pada kaki2 X-tal….umumnya sekitar 0.75 – 1.75v.......paling siiip adalah memeriksa clock osilator pakai osiloskop
  • Tegangan RESET….untuk mengetahui hal ini perlu skematik.
  • Tegangan sda/scl….dapat diukur pada kaki ic eeprom 24C.
  • Tegangan ac-det...... tidak semua motherboard menggunakan ini.
  • Data error atau kerusakan ic SPI kadang juga dapat menyebabkan indikator tidak mau nyala

Hati2…
Kadang motherboard sebenarnya tidak rusak.
Tetapi sudah pada posisi power-on.
Ketika listrik dicolokin pertama kali…….kalau diamati indikator akan nyala ‘ketip” sesaat trus mati.
Diperiksa tegangan kontrol “power-on” sudah ada.

  • Tegangan stby ada yang langsung dari modul PSU, tetapi ada pula yang melalui regulator step-dowm.
  • Tegangan Vcore, umumnya berasal dari regulator step-down
  • Tidak ada tegangan pada kaki X.tal sedang tegangan stby hadir.....menunjukkan ic chips rusak.
  • Tidak ada tegangan sda/scl (besarnya mendekati tegangan stby)....menunjukkan ic chips rusak.
  • Tegangan ac-det (3v).....berasal dari sirkit yang terdapat pada psu.

****************