Rabu, 30 Oktober 2019

Samsung jadul LA46S81 relay cetak-cetik.


Dihidupkan….......
5 menit pertama gambar dan suara normal….
Setelah itu mati….dan Relay pada modul psu bunyi cetak-cetik.

Lagi males mikir, cari jalan pintas dulu.....
Cek aja semua elko PSU dan Motherboard dengan ESR meter.
Ganti elko2 yg rusak.
Coba hidupkan……….Lho kok gak ada perubahan…

Sepertinya perlu analisa dan  mikir nih….
Untuk memudahkan analisa….
Coba cari skema PSUnya….BN44-166B/C
Alhamdullillah…….......ada sama mBah Gooogle.

PSU terdiri dari :
  • Sirkit PFC.
  • Sirkit powersuply Stby
  • Sirkit powersuply Utama
  • Sirkit CCFL Backlight Inverter.



Pengalaman….PSU Samsung beberapa ada yang pakai sirkit protektor,
Dimana kadang menimbulkan masalah............
Padahal sebenarnya tidak ada sirkit lain yang masalah.......
Masalah ditimbulkan oleh sirkit protector itu sendiri.
 
Curiga sikit protector yang masalah.......
Lanjutkan pelototi skema….....Untuk mencari ada atau tidaknya sirkit protektor
 
PSU Utama dan PFC mendapat tegangan Vcc dari PSU Stby lewat Tr QB812 (swtch on-off) dan Tr Regulator 16v Q8B13
Pada Regulator 16v ini terdapat sebuah PROTEKTOR yg akan aktip jika tegangan PFC over……
Cek tegangan PFC sendiri tidak masalah.........
 

Coba lepas Zener ZB805….
Alhamdullillah…......
Running test ber-jam2 gak masalah lagi......
Wis gak pakai protector saja.........kayaknya tidak terlalu penting....karena pada sirkit pembangkit tegangan PFC sendiri sudah ada protektornya.


***********************

Problem psu samsung BN44-00698B


Samsung 32 dgn modul power supply BN44-00698B bikin mumet….
Menggunakan PSU tunggal dengan output tertulis 13v ke motherboard dan 250v untuk lampu BL.
Sistim yg digunakan LLC yang menggunakan dua buah FET dan IC Driver FA6N01.
Problem :
Dihidupkan power supply saja tanpa mother board…..lampu BL kedip2…(normal harus bisa nyala)
Lampu BL dilepas..
Cek tegangan output hanya ke motherboard hanya 10v…..
Anehnya lagi…… jika tegangan ini coba dibebani lampu sepeda motor 12v / 15w….langsung drops hampir nol.
PFC sudah normal .........cek tegangan pada elko besar telah berubah menjadi hamper 400v


Cek teg antara D-S masing2 FET…..
Klo teg PFC 400v maka umumnya LLC masing2 FET harus mendapat tegangan yang sama, yaitu 200/200v
Tapi disini….ternyata tdk sama….yaitu 300v/100v…
Vonis ic driver LLC FA6N01 yang rusak…output drive gak balance….

Setelah ganti ic….ternyata hasilnya gak ada perubahan….alias “sami mawon”….
Salah vonis……..
Tinggal “mumet’nya…….
Datasheet ic driver gak ada……….
Sirkit smd bikin pusing….banyak tambahan2 Tr smd, Diode smd……susah dipelajari jalurnya…

Setelah lama2 berkutat sama mBah Google….
Achirnya ada titik terang yang sangat membantu…
Ketemu alamat ini…..”https://www.fujielectric.com/…/…/59-04/FER-59-4-245-2013.pdf

 
Point penting dari baca artikel tsb adalah :
- Ternyata ic ini merupakan pengembangan dan penyempurnaan dari ic sebelumnya FA5760N.
- Kelebihan ic ini “pada saat stby” hanya membutuhkan daya yang sangat kecil sekali……..
- Kita jadi tahu data pin-out kaki2nya beserta fungsinya.

Kami baca tulisan pada pcb modul power suply :
Stby 10
ON 13v

Dari baca2 artikel diatas dan tulisan pada pcb powersuply tersebut…
Maka kami berkeyakinan bahwa ic driver LLC kemungkinan masih pd posisi “stby”…..saat power sudah "on"
Tapi disini bukankah PFC sudah “ON”…….???

Pelajari jalur2…..
Jalur kontrol on-off dari mother board setelah melewati Opto pada bagian primer bercabang jadi dua arah……...
Satu ke PFC dan satu lagi ke Driver LLC…
Setelah pelototi komponen2 jalur kontrol on-off ke Driver LLC……yang melalui bebarapa R smd dan Tr smd……
Resolder komponen2 tersebut………
Allhamdullilah ……… Achirnya problem solved.
Saat power_on pin-6 IC LLC seharusnya berubah menjadi "0v"

Catatan :Pada modul ini ada 3 bh Opto yang arahnya dari bagian sekunder ke bagian primer
  • Untuk kontrol on-off
  • Untuk umpan balik yang dapat KA431
  • Dan satu lagi yang kami belum jelas fungsinya……tapi kemungkinan untuk semacam jalur Over Voltage Protector.  




*************************

 
 

Jumat, 25 Oktober 2019

Cara Cut & Jumper pada panel LG GIP


Gambar berubah-ubah secara periodik.
Gambar kadang bagus-kadang cacat……..bergantian secara periodik.
Cacat bisa bermacam-macam gejala : mungkin getar, mungkin garis2, mungkin double dll.



Hal ini bisa terjadi pada LG yang menggunakan panel GIP (Gate In Panel).
  • Yang ditandai dengan adanya tegangan VGH_ODD dan VGH_EVEN dari Tcon yang masuk ke panel (gambar diatas).
  • Kalau diukur tegangan pada kedua TP tersebut,  akan berubah-ubah terus secara periodik……..
  • Kadang positip  sebesar tegangan VGH/kadang negatip  sebesar tegangan VGL.
  • VGH_Even dan VGH_Odd tegangan selalu berlawanan. Artinya jika VGH_even positip, maka VGH_Odd akan negatip.

Gejala2 yang sama juga bisa dijumpai pada model2 panel AUO. Dimana disitu juga diketemukan ada TP yang tegangannya selalu berubah-ubah positip dan negatip.
Baca : Panel AUO gambar kadang bagus, kadang double atau kabur

 
Ini bukan kerusakan T.con, tetapi kerusakan panel kaca mirip kerusakan pada panel Samsung gambar getar/double.
Solusi untuk problem diatas adalah :

Langkah pertama.
  • Amati gambar……..sambil diukur tegangan VGH_odd (atau bisa juga VGH_Even)
  • Amati dengan seksama  tegangan pada saat posisi gambar bagus, berapa tegangan VGH_odd.
  • Misal gambar bagus pada saat VGH_Odd tegangan positip.

Langkah kedua.
  • Cut jalur VGH_Odd dan VGH_Even yg masuk ke panel dari sumbernya.
  • Tegangan ini berasal dari IC yang dinamakan LEVEL SHIFTER.

Langkah ketiga.
  • Setelah jalur diputus.
  • Karena gambar bagus saat posisi tegangan VGH_Odd positip.
  • Maka jumper langsung VGH_Odd ke VGH
  • Dan kebalikannnya jumper VGH-Even ke VGL.

Catatan :
  • Jika gambar bagus saat VGH_Odd negatip.
  • Maka VGH_Odd dijumper ke VGL

 
 
 
**************************

Senin, 14 Oktober 2019

Memilih tipe Mosfet pengganti sebagai substitusi atau persamaan.


Memilih MOSFET sebagai subsitusi atau persamaan.
Kadang kita terpaksa mengganti Mosfet dengan tipe lain, karena kesulitan cari tipe yang sama dengan yang rusak.
Kecuali karakteristik Arus (Ampere) dan Tegangan (Volt) yang harus diperhatikan…….maka sebenarnya ada karakteristik lain yang perlu diperhatikan, yaitu RDS(on).

Mosfet yang umumnya dipekerjakan sebagai “switching” bekerja jadi semacam saklar mekanik on-off.
Saklar mekanik yang ideal saat “ON”,  tentu saja yg baik adalah jika kontak kedua kaki saklar mempunyai resistansi “R” nol ohm.
Jika kontak saklar kurang baik, maka seakan kedua kontaknya ada semacam resistansi (R). Makin besar resistansi kontak saklar mekanik, maka saklar akan menjadi makin panas. Bahkan kadang bisa terbakar.

Demikan halnya dengan MOSFET.
Saat kondisi “0N” resistansi antara kaki S-D (Source – Drain) idealnya adalah nol.
Tapi dalam praktek hal ini tdk bisa diketemukan. Antara S-D pasti ada resistansi “R”, yg istilah tekniknya dinamakan RDS(on).
Mosfet yang bagus adalah yang RDS(on) nya kecil. Semakin kecil semakin bagus, karena tidak banyak menimbulkan panas.

RDS(on) Mosfet tegangan tinggi (misal 600v) cenderung mempunyai nilai yg lebih besar dibanding Mosfet tegangan rendah (misal 200v).
Mengganti Mosfet untuk BL Inverter, maka sebaiknya tetap menggunakan Mosfet tegangan rendah (100 atau 200v). Mengganti dengan Mosfet tegangan tinggi bisa mengakibatkan panas over.

Lihat contoh dibawah :
  • RDS(on) SMK630 hanya 0.4 ohm
  • RDS(on) 10N60 adalah 0.75 ohm.
 


***********

Sabtu, 12 Oktober 2019

Apakah fungsi Level shifter


Level shifter sebenarnya bukan merupakan ic yang berdiri sendiri. Tapi merupakan bagian kesatuan dari sirkit Scan Driver, untuk menyediakan macam2 pulsa Gate driver panel kaca Lcd.
Scan driver (Gate driver) sendiri berfungsi sebagai kontrol saklar on-off untuk meng-hidup-mati kan pixel2 lcd dari bagaian arah samping kiri-kanan layar.
Sedang terang gelap masing2 pixel dikontrol dari Data driver yg ada dibagaian atas atau dibawah layar.

Contoh sebuah ic Scan driver (level shifter)
 
 
Pulsa2 Scan driver membutuhkan level tegangan tinggi sekitar 25v atau lebih
Sedang pulsa2 Scan driver yang  dibangkitkan pada ic Timing Control (T.con) umumnya hanya 3.3v.
Pulsa2 T.con dengan level kecil berayun antara tegangan 0v level rendah atau gnd) hingga 3.3v level tinggi.
Sedang pulsa2 Scan driver dengan level yg lebih tinggi berayun antar (-) Vgl level tegangan rendah hingga (+) Vgh level tegangan tinggi.
 
                                                                   1. Pulsa input ke Level shifter dari ic T.con
                                                                           2. Pulsa input ke Level shifter dari ic T.con
                                                                           3. Pulsa Output dari Level Shifter ke panel kaca



Level shifter sudah kami jelaskan diatas , bahwa tidak berdiri sendiri sebagai ic, tapi merupakan kesatuan pada IC Scan driver.
Bentuk atau sirkitnya ada macam2, tergantung dari jenis atau tipe panel yang digunakan.
Penamaan pulsa2 input dan output juga bisa berlainan, tergantung dari pabrikan yang membuatnya.
IC Level shifter membutuhkan tegangan suply :  Vlogic 3.3v, Vgh dan Vgl.

MAX17121 dipakai pada panel Samsung.


T.con panel Samsung jadul yang menggunakan double Level Shiter (Scan driver).



 
MAX17108 10 chanel Level shifter
digunakan pada panel LG GIP yang menggunakan Vgh_odd dan Vgh_even
 
Apakah semua panel lcd menggunakan Level shifter.
Semua panel lcd pasti membutuhkan Level shifter, cuma keberadaannya mungkin tersembunyi.
Panel dengan kupingan, Level shifter menjadi satu kesatuan dengan ic yang ada di kupingan.
BD8193 atau SM4151 adalah merupakan kesatuan IC Multi powersuply dengan Level shifter.


i 7238 yang di gunakan oleh salah satu panel AUO


 
 
ISL2411 Level shifter 9 chanel yang digunakan untuk panel GIP LG.
 
 
 
**********************************